Smartphone Dapat Deteksi Rasa Bosan Pengguna | AREATASIK

Smartphone Dapat Deteksi Rasa Bosan Pengguna

Tim peneliti di Telefonica Research, Barcelona, Spanyol mengembangkan algoritma agar smartphone dapat mendeteksi apabila penggunanya sedang merasa bosan. Dengan demikian, bila smartphone mendeteksi rasa bosan tersebut, smartphone dapat memberikan peringatan dan menunjukkan sebuah artikel di BuzzFeed.


Dilansir Technologyreview, Rabu (2/9/2015), peneliti membuat apa yang disebut dengan 'boredom detector'. Dalam sistem 'boredom detector', seseorang masuk dalam kategori bosan apabila lebih banyak menekan tombol tanpa memiliki keperluan untuk mengoperasikan smartphone.
Sistem juga akan membaca apakah seseorang dalam kondisi bosan dengan mengetahui kapan terakhir kali berkirim pesan teks atau panggilan telefon. Tidak hanya itu, sistem membaca seberapa sering pengguna menggunakan ponsel.
Keakuratan 'boredom detector' untuk mendeteksi kebosanan pengguna diklaim mencapai 83 persen. Penelitian terbaru ini akan dipresentasikan di konferensi komputasi UbiComp yang dihelat di Jepang pekan depan.
Dalam studinya, peneliti Telefonica menentukan karakteristik kebosanan pengguna dengan melibatkan aplikasi Android. Sejumlah partisipan dipilih untuk menentukan tingkat kebosanan mereka saat menggunakan ponsel beberapa kali per hari selama dua pekan.
Menurut Tilman Dingler, peneliti lulusan University of Stuttgart, peneliti ingin mencari tahu apa yang dibutuhkan seseorang saat mereka bosan. Tampaknya, sistem 'boredom detector' bisa dipakai para vendor smartphone atau pengembang aplikasi di masa depan untuk menyediakan layanan sesuai kebutuhan konsumen.

Related

Technology 6386401616865930662

Post a Comment

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Info


News

Connect Us

item